Berbincang mengenai lagu anak Indonesia, hal yang terlintas di pikiran adalah lagu yang membawa suasana gembira. Ketika lagu tersebut divisualisasikan dengan video animasi 3D, suasana gembira yang hadir tentunya akan semakin bertambah.
Hoala & Koala hadir dan membawa lagu anak Indonesia ke level lebih tinggi. Penggarapannya serius, berbeda dari lagu anak-anak yang biasanya dibuat seadanya. Lagu-lagu di Hoala & Koala diiringi musik yang lebih matang, juga menggunakan animasi 3D menarik.
Mengenang Kejayaan Lagu Anak Indonesia
Dunia anak-anak begitu identik dengan bermain dan belajar dalam suasana gembira. Kegembiraan khas anak-anak inilah yang juga menjadi nyawa di dalam lagu anak-anak.
Era 80 atau 90-an bisa dikatakan sebagai masa keemasan lagu anak Indonesia. Hampir semua stasiun TV dan radio punya acara khusus untuk memperdengarkan lagu-lagu anak. Saat kita berada di pusat perbelanjaan, lagu-lagu anak juga sering terdengar.
Anak-anak di masa itu mungkin punya penyanyi idola masing-masing. Ada Melisa yang tenar dengan lagu berjudul Semut-semut Kecil. Kemudian Trio Kwek Kwek dengan lagu Katanya, Jangan Marah, atau Rame-Rame. Nama penyanyi cilik lainnya misalnya Puput Melati, Enno Lerian, Pandu Papra, dan masih banyak lagi. Tema-tema yang dibawakan dalam lagu tersebut tak jauh dari dunia anak.
Para penyanyi cilik itu pun tumbuh besar. Mereka tak lagi menyanyikan lagu-lagu anak, dan tidak ada generasi penerusnya.
Kita tak mudah lagi menemukan lagu-lagu anak di televisi. Kalaupun ada ajang pencarian bakat tarik suara untuk anak-anak, lagu yang dibawakan malah lagu-lagu orang dewasa. Lagu tentang jatuh cinta, cemburu, hingga selingkuh, yang tentunya tidak sesuai dengan perkembangan usia anak-anak.
Manfaat Lagu untuk Anak
Saat anak sedang berada pada usia pertumbuhan, orang tua akan memberikan yang terbaik untuk mendukung perkembangan anak. Salah satu cara untuk mendukung tumbuh-kembang si kecil adalah dengan mengenalkan lagu yang sesuai dengan usianya.
Ada beberapa manfaat lagu anak bagi perkembangan si kecil, yaitu:
- Melatih berkomunikasi
Selain mengajak si kecil berbicara, kemampuan komunikasi si kecil bisa dilatih dengan memperdengarkan lagu anak-anak. Lagu anak yang memiliki lirik sederhana dan mudah diingat bisa menjadi media untuk mengenalkan kosakata kepada si kecil.
- Mengembangkan daya kreatif anak
Lagu-lagu anak bisa memicu kemampuan kreatif. Anak-anak cenderung bersemangat mencoba atau menanyakan hal-hal baru yang membuat mereka penasaran. Lagu-lagu anak bisa jadi menimbulkan pertanyaan dari si kecil. Mereka berusaha memahami dan ingin tahu apa yang terkandung dalam lirik lagu, dan orang tua perlu menjelaskannya.
- Media belajar yang efektif
Lagu anak dengan pesan moral yang baik akan membantu membentuk karakter anak-anak. Nasihat untuk taat kepada orang tua, menghormati guru, rajin belajar, suka membantu teman, dan hal-hal positif lainnya yang sesuai dengan ajaran agama dan budaya Indonesia, kadang akan mudah diingat oleh anak saat disampaikan melalui lagu.
Lagu Anak di Hoala & Koala
Sempat mengalami kelesuan beberapa waktu lamanya, kini saatnya lagu anak Indonesia untuk bangkit kembali dengan lahirnya karakter musikal bernama Hoala & Koala. Karakter ini divisualisasikan dengan animasi 3D yang menarik, memiliki karakter seperti layaknya anak-anak yang tumbuh berkembang di tengah era digital sekarang ini.
Hoala & Koala adalah sepasang sahabat yang suka menyanyi, sehingga karakter ini akan terus mengeluarkan banyak lagu ke depannya. Penggunaan karakter 3D dimaksudkan agar karakter tersebut selalu diingat dan tidak akan lekang oleh waktu dalam berkontribusi di dunia musik anak.

Karakter lainnya yang ada di dalam animasi musik ini juga mampu bernyanyi. Ada Ayah, Ibu, Miss Jeruk, dan lainnya, yang memiliki banyak variasi karakter dan suara. Dengan demikian, lagu-lagu yang disajikan bisa menghibur anak-anak sekaligus para orang tua yang menemani anaknya mendengarkan lagu dari Hoala & Koala.
Kualitas Musik dan Vokal Menawan
Jika selama ini kita mengenal lagu anak dengan lagu yang digarap sederhana atau seadanya, maka tidak demikian dengan Hoala & Koala. Banyak musisi internasional yang terlibat. Selain itu, beragam alat musik juga dipakai dalam penggarapan album-album Hoala & Koala. Misalnya saxophone, terompet, double bass, trombon, klarinet, cello, dan harpa. Alat musik tradisional Indonesia seperti gamelan dan angklung juga ada, untuk memperkenalkan budaya Indonesia kepada anak-anak.

Hoala & Koala juga menampilkan kualitas vokal yang bagus, bahkan bisa disandingkan dengan kualitas vocal dari musik di luar genre anak-anak. Genre musik yang dimainkan beragam. Mulai dari children pop, jazz, big band, swing, J-pop, hingga etnik.
Sebagai contoh, lagu Burung Kakatua di kanal Youtube lagu dan animasi anak ini dibawakan dengan aransemen keren. Lagu ciptaan R. C. Hardjosubroto ini diiringi musik orkestra dengan kemampuan vokal penyanyinya yang mengagumkan.
Bagi orang tua yang ingin memperdengarkan kepada anak-anaknya lagu anak yang bekualitas, Hoala & Koala adalah pilihan tepat. Hoala & Koala menjadi harapan baru untuk membangkitkan kembali dunia musik anak-anak, serta membawa lagu anak Indonesi ke level yang lebih tinggi. Saat ini Hoala & Koala sudah memiliki 5 album dan lebih dari 45 lagu anak-anak baru yang bisa dilihat di Youtube, Spotify hingga iTunes. Yuk, nikmati lagu anak Indonesia yang keren di Hoala & Koala!
saya agak selektif dengan tontonan youtube anak, tapi rekomendasi lagu dan animasih di channel hoala koala ini bagus juga ternyata.. terimakasih ya ^^