Mitsubishi Xpander Limited
Otomotif

Mitsubishi Xpander Limited di IIMS 2019

[ A+ ] /[ A- ]

Mitsubishi Xpander Limited hadir di Indonesia International Motor Show (IIMS), even tahunan yang telah dimulai sejak tahun 1986 yang selalu dipadati oleh para pecinta otomotif. Tergabung sebagai salah satu peserta Kompas.com Blogger Invasion, saya dan teman-teman bloger yang lain berkunjung ke booth Mitsubishi Motors pada tanggal 3 Mei 2019 yang lalu. Banyak hal menarik yang akan saya ulas pada tulisan ini terkait dengan apa yang saya saksikan pada even yang berlangsung di JIEXPO Kemayoran tersebut.

Sektor industri otomotif di tanah air saat ini berada dalam pertumbuhan yang cukup baik. Sektor ini diprediksi masih akan tumbuh positif pada tahun 2019. Salah satu faktor penyebabnya yaitu pembangunan infrastruktur jalan raya. Pembangunan infrastruktur memiliki peran penting untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, termasuk penjualan kendaraan. Dengan adanya pembangunan yang semakin merata, aktivitas ekonomi di daerah akan ikut bertumbuh dan daya beli masyarakat juga meningkat.

Faktor lain yang membuat produsen otomotif terus meningkatkan hasil produksi yaitu rasio kepemilikan kendaraan yang masih rendah di Indonesia. Tercatat saat ini baru ada 87 kendaraan per 1000 penduduk Indonesia. Angka tersebut jauh lebih rendah jika dibandingkan dengan Malaysia dan Thailand, yaitu sebesar 400 dan 200 kendaraan.

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) menyampaikan penjualan kendaraan roda empat sepanjang 2018 mencapai 1.151.413 unit. Angka tersebut naik 67 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya mencapai 1.079.886 unit. Dari keseluruhan penjualan mobil tersebut, segmen multi purpose vehicle (MPV) masih jadi primadona.

Xpander Limited

Pada IIMS 2019, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia menghadirkan Xpander edisi terbatas khusus yaitu Xpander Limited sebagai apresiasi atas penerimaan dan pencapaian penjualan yang baik dari masyarakat Indonesia. Xpander Limited merupakan perwujudan dari model Xpander sebagai small MPV kebanggaan keluarga Indonesia. Seperti namanya, Mitsubishi Xpander Limited ini dijual secara terbatas (hanya 1.000 unit) dengan harga Rp. 276.600.000 (OTR Jabodetabek).

Mitsubishi Xpander di IIMS 2019
dok. pribadi

Mitsubishi Xpander Limited dibangun dari varian tertinggi yaitu varian ultimate dengan warna Quartz White Pearl sebagai opsi warna utama. Perbedaan pada Mitsubishi Xpander Limited ini bisa dilihat dari eksteriornya. Mitsubishi Xpander Limited mempunyai stiker pada sisi samping yang menyambung hingga ke bumper depan dengan warna dominan hitam dan perpaduan warna merah serta abu-abu dengan permainan ornamen ala checkered pattern. Selain itu, juga terdapat aero kit di sekeliling bodinya, emblem Xpander di kap mesin depan, spion dengan cover krom, tutup bensin dengan cover krom, handle pintu dengan lapisan krom yang senada, dan sedikit ornamen merah di velg mobil ini, serta emblem Limited yang mempertegas identitasnya.

Sedangkan pada interior, Xpander Limited ini memiliki sporty seat cover, ornament decal, scuff plate, dan juga sebuah exclusive limited ID yang berada di sekitar tuas persneling.

Xpander AP4 Concept

Produk lain yang ditampilkan pada IIMS 2019 yaitu Xpander AP4 Concept sebagai unit display spesial hasil modifikasi dengan konsep rally, yang tampil paling mencolok di booth Mitsubishi Motors. Xpander AP4 Concept ini merupakan kolaborasi dengan pereli nasional Rifat Sungkar. Rifat akan menggunakan mobil ini pada ajang rally AP4. Penampakan dari Xpander AP4 Concept yang keren bisa dilihat dari foto di bawah ini.

Mitsubishi Xpander di IIMS 2019
dok. pribadi

Kampanye Xpander Pinter Bener

Pada kesempatan IIMS 2019 ini, Mitsubishi Motors juga menghadirkan kampanye Xpander Pinter Bener. Kampanye ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada konsumen pengguna Mitsubishi Xpander maupun potential customer. Utamanya yaitu mengenai keuntungan memiliki Mitsubishi Xpander yang lebih besar dari harga yang ditawarkan.

Sejak pertama kali diluncurkan pada Agustus 2017, Mitsubishi Xpander telah menjadi mobil small MPV pilihan keluarga Indonesia. Mitsubishi Xpander menawarkan fitur lengkap, kenyamanan maksimal serta tenaga yang besar, dan juga hadir sebagai kendaraan dengan total biaya kepemilikan yang menguntungkan. Keuntungan yang dimaksud tercermin dari layanan purna jual, fitur dan total biaya kepemilikan. Dengan demikian, memilih Xpander sebagai mobil andalan keluarga merupakan langkah yang ‘Pinter’ dan ‘Bener’.

Disebut ‘Pinter’ karena harga spare part yang terjangkau dan biaya perawatan yang ekonomis. Mulai dari 0 kilometer hingga 50.000 kilometer (setiap kelipatan 10.000 kilometer), konsumen akan mendapatkan free biaya service dan bahkan ikut menambah keuntungan lain dengan perawatan mobil. Sedangkan arti ‘Bener’ yaitu benar-benar mudah untuk mencari dealera dan benar-benar nyaman mobilnya. Tidak mengherankan jika sampai saat ini angka penjualan mencapai 100.000 unit dalam 18 bulan.

Memilih Mobil untuk Milenial

Sebuah talkshow menarik bersama Farah Dini Novita dari Jouska (sebuah firma konsultan finansial) juga diselenggarakan di booth Mitsubishi Motors pada tanggal 3 Mei 2019. Farah menyebutkan bahwa kaum milenial juga perlu memiliki mobil, yang akan dipakai setidaknya saat bepergian bersama keluarga. Karenanya, memiliki MPV menjadi pilihan tepat.

Mitsubishi Xpander di IIMS 2019
dok. pribadi

Lebih lanjut Farah mengungkapkan jika milenial yang pada umumnya baru memasuki dunia kerja memang tidak mudah untuk membeli mobil secara tunai. Untuk itu, milenial dapat memilikinya secara kredit (mencicil). Hal yang perlu diperhatikan, besarnya cicilan (untuk semua barang termasuk mobil) tidak boleh lebih dari 30% penghasilan.

Farah juga menjelaskan hal-hal penting yang perlu diperhatikan oleh milenial, misalnya mengenai pentingnya dana darurat. Dana darurat atau emergency fund adalah sejumlah uang yang disisihkan dan dipakai ketika terjadi hal yang tidak terduga atau kejadian darurat. Kejadian darurat tersebut dapat berupa biaya pengobatan karena sakit yang tidak dapat ditunda, biaya pengobatan kecelakaan, biaya memperbaiki kendaraan atau alat-alat rumah tangga yang rusak, dan biaya-biaya tidak terduga lainnya.

Dana tersebut harus dipisahkan dari rekening, instrumen investasi ataupun tabungan jangka pendek yang dimaksudkan untuk pemenuhan tujuan keuangan jangka pendek. Dana darurat harus mudah diambil kapan saja dan dimana saja. Dana tersebut harus likuid atau dapat dicairkan saat dibutuhkan. Selain itu, juga harus ditempatkan di instrumen yang aman, yang memiliki risiko sangat kecil sebagai tempat penyimpanan.

Keseruan di Booth Mitubishi Motors

Keseruan di booth Mitsubishi Motors bisa diikuti oleh para pengunjung IIMS 201. Salah satunya yaitu dengan menjawab trivia quiz terkait Mitsubishi Xpander maupun Kampanye Pinter Bener. Sejumlah pertanyaan diajukan dan pengunjung akan memilih salah satu dari dua jawaban yang telah disediakan.

Pengunjung yang bisa menjawab dengan betul akan mendapat kesempatan berfoto di booth Pinter Bener. Hasil foto yang berupa file digital akan dikirimkan ke alamat surel pengunjung, dan bisa diunggah ke Instagram. Menariknya, pengunjung dapat menunjukkan postingan Instagram tersebut ke booth Pinter Bener untuk mendapatkan popcorn dan souvenir menarik.

Bagikan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *